Ziarah Makam Adipati Kertonegoro Warnai Peringatan HUT Kabupaten Ngawi ke-667

Sine, 2 Juli 2025 – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Ngawi yang ke-667, Bupati Ngawi Bapak Ony Anwar Harsono, S.T., M.H. bersama Wakil Bupati Bapak Dr. Dwi Rianto Jatmiko, M.H., M.Si. melaksanakan ziarah ke makam Adipati Kertonegoro, salah satu tokoh pendiri Kabupaten Ngawi yang dihormati, bertempat di Desa Sine, Kecamatan Sine, Kabupaten Ngawi, pada Rabu pagi, 2 Juli 2025.

Ziarah ini menjadi salah satu agenda penting dalam rangkaian kegiatan peringatan HUT Kabupaten Ngawi, yang tidak hanya bersifat seremonial, tetapi juga sebagai bentuk penghormatan dan penghayatan terhadap sejarah serta nilai-nilai luhur yang diwariskan para leluhur. Prosesi ziarah berlangsung khidmat, diawali dengan pembacaan doa bersama, tabur bunga, dan tahlil yang dipimpin oleh tokoh agama setempat.

Dalam sambutannya, Bupati Ngawi Ony Anwar Harsono menyampaikan bahwa ziarah ini adalah momentum penting untuk mengingat kembali perjuangan dan jasa besar Adipati Kertonegoro dalam membangun pondasi pemerintahan dan masyarakat Ngawi tempo dulu. “Semangat juang, kepemimpinan, dan keteladanan beliau patut menjadi inspirasi bagi kita semua dalam membangun Kabupaten Ngawi yang lebih baik dan berkelanjutan,” ujar beliau.

Wakil Bupati Dr. Dwi Rianto Jatmiko juga menambahkan bahwa pelestarian sejarah dan budaya harus terus digalakkan di tengah arus modernisasi. “Ziarah ini bukan hanya mengenang masa lalu, tetapi juga meneguhkan identitas dan jati diri masyarakat Ngawi yang berakar kuat pada sejarah, budaya, dan nilai spiritual,” jelasnya.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut jajaran Forkopimda Kabupaten Ngawi, Camat Sine Bapak Agus Dwi Narimo, S.E., M.M., para kepala desa se-Kecamatan Sine, tokoh masyarakat, tokoh adat, dan generasi muda yang antusias mengikuti prosesi secara langsung.

Kegiatan ziarah ini diharapkan dapat menjadi tradisi yang terus dilestarikan setiap tahun, sebagai wujud penghormatan terhadap para pendahulu sekaligus mempererat jalinan sosial dan budaya antara pemerintah dan masyarakat.

Puncak peringatan HUT Ngawi ke-667 sendiri akan dilaksanakan pada tanggal 7 Juli 2025 mendatang, dengan berbagai rangkaian kegiatan budaya, pawai pembangunan, pentas seni, dan malam resepsi rakyat.